Telkom University, disingkat Tel-U, adalah sebuah perguruan
tinggi di Indonesia. Kampus utamanya terletak di Selatan Kota Bandung, Jawa
Barat, tepatnya di kawasan Bandung Technoplex, Dayeuhkolot dan kampus utama
lainnya terdapat di daerah Gegerkalong, sebelah Utara Bandung. Telkom
University merupakan penggabungan dari beberapa institusi yang berada dibawah
badan penyelenggara Yayasan Pendidikan Telkom (YPT) yaitu Institut Teknologi
Telkom, Institut Manajemen Telkom, Politeknik Telkom dan Sekolah Tinggi Seni
Rupa dan Desain Indonesia Telkom (STISI Telkom)
PELUANG KARIR SEBAGAI DOSEN TETAP TELKOM UNIVERSITY
Dalam rangka memenuhi kebutuhan Dosen, Telkom University
(d/h IT Telkom, IM Telkom, STISI Telkom dan Politeknik Telkom) membuka
kesempatan bagi lulusan terbaik S2 dan S3 untuk berkarir sebagai Dosen Tetap
pada Program Studi :
S2 Teknik Elektro (1 orang) | S1 Teknik Telekomunikasi (10
orang) | S1 Teknik Elektro (2 orang) | S1 Sistem Komputer (8 orang) | S1 Teknik
Industri (8 orang) | S1 Sistem Informasi (18 orang) | S2 Teknik Informatika (4
orang) | S1 Teknik Informatika (12 orang) | S1 Ilmu Komputasi (8 orang) | S1
Manajemen Bisnis ICT (10 orang) | S1 Akuntansi (11 orang) | S1 Ilmu Komunikasi
(4 orang) | S1 Desain Komunikasi Visual (41 orang) | S1 Desain Interior (10
orang) | S1 Desain Produk (4 orang) | S1 Kriya Tekstil dan Mode (3 orang) | D3
Teknik Telekomunikasi (4 orang) | D3 Teknik Informatika (9 orang) | D3
Manajemen Informatika (28 orang) | D3 Teknik Komputer (4 orang) | D3
Komputerisasi Akuntansi (9 orang) | D3 Manajemen Pemasaran (2 orang) | D3
Perhotelan (6 orang)